Manage Kategori
Manage Kategori
Haaii sahabat Digi..
Ketemu lagi nih sama mimin di artikel lainnya. Kali ini mimin mau share terkait penjelasan secara detail untuk penambahan Kategori.
Sebelumnya, kamu sudah pernah coba kan untuk membuat product? Pada product terdapat informasi kategori yang harus kamu isi. Tetapi, karena kamu pertama login, sehingga kategori yang tersedia pada sistem hanya kategori Umum saja. Nah kamu sekarang sudah bisa coba untuk tambah kategori sesuai dengan bisnis yang sedang kamu jalankan. Yuk, baca artikelnya sampai beres yak.. mimin akan jelaskan secara detail terkait Manage kategori ini.
MENAMBAH KETEGORI
- Untuk menambahkan kategori, kamu bisa masuk ke menu Manage --> Kategori.
- Untuk menambahkan kategori baru, klik icon (+) yang ada di ujung kanan atas.
- Isi kategori sesuai dengan kebutuhan ya. kemudian klik tombol Simpan. Kategori akan bertambah pada List kategori kamu.
- Pada list kategori, terdapat angka yang berwarna hijau. Contoh pada gambar diatas, pada kategori product terdapat angka 2. Itu menandakan, bahwa ada 2 product yang terdaftar menggunakan kategori tersebut.
Sama hal nya dengan kategori "Baju Setelan Anak" terdapat 0. Itu berarti belum ada product yang menggunakan kategori tersebut.
MENGUBAH KETEGORI
- Untuk mengubah kategori, kamu bisa masuk ke menu Manage --> Kategori. Kemudian klik kategori yang akan kamu ubah.
- Silahkan ubah kategori sesuai dengan kebutuhan. Kemudian klik tombol simpan. Contoh kita akan mengubah kategori "Umum"yang sudah digunakan oleh product
- Kategori "Umum", akan berubah menjadi kategori "Baju Atasan Anak". Dan pada product yang menggunakan kategori tersebut, otomatis akan berubah kategorinya menjadi Baju Atasan Anak.
MENGHAPUS KETEGORI
- Untuk menghapus kategori yang sudah tidak digunakan, kamu tinggal klik icon "tempat sampah" di setiap kategori. sistem akan menampilkan konfirmasi ulang apakah kamu akan menghapus kategori ini?
Note : Kategori yang bisa dihapus adalah kategori yang belum digunakan oleh product. Setelah dihapus, data kategori akan hilang pada list kategori.
- Dan untuk kategori yang sudah digunakan oleh product, maka kategori tersebut tidak dapat dihapus.
Contoh : Hapus kategori "Baju atasan anak". sistem akan menampilkan notifikasi bahwa kategori tersebut tidak dapat dihapus.
Udah
deh selesai untuk pengaturan kategori di outlet kamu.. Easy kan :)
Silahkan
tambahkan sebanyak mungkin ya kategori sesuai kebutuhan kamu..
See
you in the Next articel yaa sobat digi :)